Rabu, 27 Januari 2016

Ekologi

Lingkungan alam yang rusak sangat berdampak terhadap kehidupan manusia sehingga berpotensi menghasilkan bencana untuk saat ini dan untuk masa-masa yang akan datang. Rusaknya alam bisa disebabkan oleh faktor alam dan juga manusia. Manusia saat ini semakin serakah dan tidak memperhatikan lingkungan. Mereka sama sekali tidak peduli dengan kelangsungan alam untuk masa yang akan datang. Padahal jika kita tidak bisa menjaga lingkungan, tentu saja diri kita sendiri dan anak cucu kita yang akan rugi. Sebaliknya, jika kita menjaganya pasti generasi mendatang masih bisa menikmati keindahan alam dan memanfaatkannya untuk memenuhi kebutuhan mereka.


Seperti Cuplikan vidio Diatas Untuk kurangnya menjaga lingkungan dan ekosistem tertentu yang mengakibatkan kerusakan ekosistem tersebut kerusakan yang dialami oleh ekosistem itu sendiri dampak burukpun juga dialami oleh vegatisi dilingkungan itu sendiri yang mengakibatkan terjadinya bencana alam seperti tanah longsong ,solusi adalah pemerintah memberikan kebijakan atas larangan pengambilan tanah pada daerah yang banyak vegatis tumbuhan .

Sumber : youtube

Lingkungan


Pengertian lingkungan hidup adalah semua benda, daya dan kondisi yang terdapat dalam suatu tempat atau ruang tempat manusia atau makhluk hidup berada dan dapat mempengaruhi hidupnya. Istilah lingkungan hidup, dalam bahasa Inggris disebut dengan environment, dalam bahasa Belanda disebut dengan millieu atau dalam bahasa Perancis disebut dengan l’environment.
Dalam kamus lingkungan hidup yang disusun Michael Allaby, lingkungan hidup itu diartikan sebagai: the physical, chemical and biotic condition surrounding and organism.
S.J. McNaughton dan Larry L. Wolf mengartikannya dengan semua faktor eksternal yang bersifat biologis dan fisika yang langsung mempengaruhi kehidupan, pertumbuhan, perkembangan dan reproduksi organism Prof. Dr. Ir. Otto Soemarwoto, seorang ahli ilmu lingkungan (ekologi) terkemuka mendefinisikannya sebagai berikut: Lingkungan adalah jumlah semua benda dan kondisi yang ada dalam ruang yang kita tempati yang mempengaruhi kehidupan kita.
Prof. Dr St. Munadjat Danusaputro, SH, ahli hukum lingkungan terkemuka dan Guru Besar Hukum Lingkungan Universitas Padjadjaran mengartikan lingkungan hidup sebagai semua benda dan kondisi, termasuk di dalamnya manusia dan tingkah perhuatannya, yang terdapat dalam ruang tempat manusia berada dan mempengaruhi hidup serta kesejahteraan manusia dan jasad hidup lainnya.
Seperti cuplikan video di atas terlihat kurang kepedulian lingkungan masyarakat sekitar untuk menjaga lingkungan nya yaitu seperti pohon-pohon yang tumbuh dengan tinggi jangan dirusak begitu pula kita harus menjaganya dengan baik agar lingkungan kehidupan kita semngakin sehat dengan dikelilingi pohon-pohon yang tinggi dan teduh disertai dengan udara yang sejuk GO GREEN.



sumber : youtube

Selasa, 26 Januari 2016

Wabah Penyakit Asma Di indonesia




BAB I
PENDAHULUAN

A.                   Latar Belakang
Penyakit asma sudah lama diketahui, namun saat ini pengobatan atau terapi yang diberikan hanya untuk mengendalikan gejala. Asma merupakan penyakit yang tidak dapat disembuhkan tapi dapat dikendalikan. Asma dapat dikendalikan dengan pengelolaan yang dilakukan secara lengkap, tidak hanya dengan pemberian terapi farmakologis yaitu dengan cara pemberian obat-obatan anti inflamasi tetapi juga menggunakan terapi nonfarmakologis yaitu dengan cara mengontrol gejala asma.
Pengontrolan terhadap gejala asma dapat dilakukan dengan cara menghindari allergen pencetus asma, konsultasi asma dengan tim medis secara teratur, hidup sehat dengan asupan nutrisi yang memadai, menghindari stres dan olahraga .Semua penatalaksanaan ini bertujuan untuk mengurangi gejala asma dengan meningkatkan sistem imunitas .
Asma dapat diatasi dengan baik dan akan lebih sedikit mengalami gejala asma apabila kondisi tubuhnya dalam keadaan sehat. Olahraga dan aktivitas merupakan hal penting untuk membuat seseorang segar bugar dan sehat. Melakukan olahraga merupakan bagian penanganan asma yang baik. Namun anjuran olahraga terhadap penderita asma masih menjadi kontroversi. Disatu pihak olahraga dapat memicu gejala asma, namun di lain pihak olahraga dapat meningkatkan kemampuan bernapas penderita asma sehingga sangat penting dilakukan dalam upaya pengendalian asma.
Berdasarkan uraian di atas, maka akan dibahas lebih lanjut tentang penyakit asm dan
pengendaliannya.

B.                 RUMUSAN MASALAH
1.      Apa penyebab penyakit asma ?
2.      Bagaimana gejala penyakit asma ?
3.      Bagaimana cara/proses penyembuhannya?


BAB II
PEMBAHASAN


A.     Pengertian Asma
Asma sendiri berasal dari kata asthma. Kata ini berasal dari bahasa Yunani yang memiliki arti sulit bernafas. Penyakit asma dikenal karena adanya gejala sesak nafas, batuk, dan mengi yang disebabkan oleh penyempitan saluran nafas. Atau dengan kata lain asma merupakan peradangan atau pembengkakan saluran nafas yang reversibel sehingga menyebabkan diproduksinya cairan kental yang berlebih (Prasetyo, 2010).
Asma merupakan penyakit inflamasi kronik saluran napas yang disebabkan oleh reaksi hiperresponsif sel imun tubuh seperti mast sel, eosinophils, dan T-lymphocytes terhadap stimuli tertentu dan menimbulkan gejala dyspnea, whizzing, dan batuk akibat obstruksi jalan napas yang bersifat reversibel dan terjadi secara episodik berulang (Brunner & Suddarth, 2001).
Menurut Prasetyo (2010) Asma, bengek atau mengi adalah beberapa nama yang biasa kita pakai kepada pasien yang menderita penyakit asma. Asma bukan penyakit menular, tetapi faktor keturunan (genetic) sangat punya peranan besar di sini.
Saluran pernafasan penderita asma sangat sensitif dan memberikan respon yang sangat berlebihan jika mengalami rangsangan atau ganguan. Saluran pernafasan tersebut bereaksi dengan cara menyempit dan menghalangi udara yang masuk. Penyempitan atau hambatan ini bisa mengakibatkan salah satu atau gabungan dari berbagai gejala mulai dari batuk, sesak, nafas pendek, tersengal-sengal, hingga nafas yang berbunyi ”ngik-ngik” (Hadibroto et al, 2006).

Jenis Penyakit Asma
Beberapa ahli membagi asma dalam 2 golongan besar, seperti yang dianut banyak dokter ahli pulmonologi (penyakit paru-paru) dari Inggris, yakni:
a.  Asma Ekstrinsik
b.  Asma Intrinsik


a.      Asma Ekstrinsik
Asma ekstrinsik adalah bentuk asma yang paling umum, dan disebabkan karena reaksi alergi penderitanya terhadap hal-hal tertentu (alergen), yang tidak membawa pengaruh apa-apa terhadap mereka yang sehat.
Pada orang-orang tertentu, seperti pada penderita asma, sistem imunitas bekerja lepas kendali dan menimbulkan reaksi alergi. Reaksi ini disebabkan oleh alergen. Alergen bisa tampil dalam bentuk: mulai dari serbuk bunga, tanaman, pohon, debu luar/dalam rumah, jamur, hingga zat/bahan makanan. Ketika alergen memasuki tubuh pengidap alergi, sistem imunitasnya memproduksi antibodi khusus yang disebut IgE. Antibodi ini mencari dan menempelkan dirinya pada sel-sel batang. Peristiwa ini terjadi dalam jumlah besar di paru-paru dan saluran pernafasan lalu membangkitkan suatu reaksi. Batang-batang sel melepaskan zat kimia yang disebut mediator. Salah satu unsur mediator ini adalah histamin.
Akibat pelepasan histamin terhadap paru-paru adalah reaksi penegangan/pengerutan saluran pernafasan dan meningkatnya produksi lendir yang dikeluarkan jaringan lapisan sebelah dalam saluran tersebut.
b.  Asma Intrinsik
Asma intrinsik tidak responsif terhadap pemicu yang berasal dari alergen. Asma jenis ini disebabkan oleh stres, infeksi, dan kondisi lingkungan seperti cuaca, kelembaban dan suhu udara, polusi udara, dan juga oleh aktivitas olahraga yang berlebihan.
Asma intrinsik biasanya berhubungan dengan menurunnya kondisi ketahanan tubuh, terutama pada mereka yang memiliki riwayat kesehatan paru-paru yang kurang baik, misalnya karena bronkitis dan radang paru-paru (pneumonia). Penderita diabetes mellitus golongan lansia juga mudah terkena asma intrinsik.
Tujuan dari pemisahan golongan asma seperti yang disebut di atas adalah untuk mempermudah usaha penyusunan dan pelaksanaan program pengendalian asma yang akan dilakukan oleh dokter maupun penderita itu sendiri. Namun dalam prakteknya, asma adalah penyakit yang kompleks, sehingga tidak selalu dimungkinkan untuk menentukan secara tegas, golongan asma yang diderita seseorang. Sering indikasi asma ekstrinsik dan intrinsik bersama-sama dideteksi ada pada satu orang.



B.     GEJALA PENYAKIT ASMA
Frekuensi dan beratnya serangan asma bervariasi. Beberapa penderita lebih sering terbebas dari gejala dan hanya mengalami serangan serangan sesak napas yang singkat dan ringan, yang terjadi sewaktu-waktu. Penderita lainnya hampir selalu mengalami batuk dan mengi (bengek) serta mengalami serangan hebat setelah menderita suatu infeksi virus, olah raga atau setelah terpapar oleh alergen maupun iritan. Menangis atau tertawa keras juga bisa menyebabkan timbulnya gejala dan juga sering batuk berkepanjangan terutama di waktu malam hari atau cuaca dingin.[2]
Suatu serangan asma dapat terjadi secara tiba-tiba ditandai dengan napas yang berbunyi (mengi, bengek), batuk dan sesak napas. Bunyi mengi terutama terdengar ketika penderita menghembuskan napasnya. Di lain waktu, suatu serangan asma terjadi secara perlahan dengan gejala yang secara bertahap semakin memburuk. Pada kedua keadaan tersebut, yang pertama kali dirasakan oleh seorang penderita asma adalah sesak napas, batuk atau rasa sesak di dada. Serangan bisa berlangsung dalam beberapa menit atau bisa berlangsung sampai beberapa jam, bahkan selama beberapa hari.
Gejala awal pada anak-anak bisa berupa rasa gatal di dada atau di leher. Batuk kering di malam hari atau ketika melakukan olah raga juga bisa merupakan satu-satunya gejala.
Selama serangan asma, sesak napas bisa menjadi semakin berat, sehingga timbul rasa cemas. Sebagai reaksi terhadap kecemasan, penderita juga akan mengeluarkan banyak keringat.
Pada serangan yang sangat berat, penderita menjadi sulit untuk berbicara karena sesaknya sangat hebat. Kebingungan, letargi (keadaan kesadaran yang menurun, dimana penderita seperti tidur lelap, tetapi dapat dibangunkan sebentar kemudian segera tertidur kembali) dan sianosis (kulit tampak kebiruan) merupakan pertanda bahwa persediaan oksigen penderita sangat terbatas dan perlu segera dilakukan pengobatan. Meskipun telah mengalami serangan yang berat, biasanya penderita akan sembuh sempurna,

Kadang beberapa alveoli (kantong udara di paru-paru) bisa pecah dan menyebabkan udara terkumpul di dalam rongga pleura atau menyebabkan udara terkumpul di sekitar organ dada. Hal ini akan memperburuk sesak yang dirasakan oleh penderita.
Terapi Penanganan Terhadap Gejala
Terapi ini dilakukan tergantung kepada pasien. Terapi ini dianjurkan kepada pasien yang mempunyai pengalaman buruk terhadap gejala asma, dan dalam kondisi yang darurat. Penatalaksanaan terapi ini dilakukan di rumah penderita asma dengan menggunakan obat bronkodilator seperti: β2 -agonist inhalasi dan glukokortikosteroid oral (GINA, 2005).

Penyebab Terjadinya Asma
Menurut The Lung Association of Canada, ada dua faktor yang menjadi pencetus asma, yaitu:
1.                  Pemicu (trigger) yang mengakibatkan mengencang atau menyempitnya saluran pernafasan (bronkokonstriksi). Pemicu tidak menyebabkan peradangan. Banyak kalangan kedokteran yang menganggap pemicu dan bronkokonstriksi adalah gangguan pernafasan akut, yang belum berarti asma, tapi bisa menjurus menjadi asma jenis intrinsik. Gejala-gejala bronkokonstriksi yang diakibatkan oleh pemicu cenderung timbul seketika, berlangsung dalam waktu pendek dan relatif mudah diatasi dalam waktu singkat. Namun saluran pernafasan akan bereaksi lebih cepat terhadap pemicu, apabila sudah ada, atau sudah terjadi peradangan. Umumnya pemicu yang mengakibatkan bronkokonstriksi termasuk stimulus sehari-hari seperti: perubahan cuaca dan suhu udara, polusi udara, asap rokok, infeksi saluran pernafasan, gangguan emosi, dan olahraga yang berlebihan.

2.      Penyebab (inducer) yang mengakibatkan peradangan (inflammation) pada saluran pernafasan. Penyebab asma (inducer) bisa menyebabkan peradangan (inflammation) dan sekaligushiperresponsivitas (respon yang berlebihan) dari saluran pernafasan. Oleh kebanyakan kalangan kedokteran, inducer dianggap sebagai penyebab asma sesungguhnya atau asma jenis ekstrinsik. Penyebab asma (inducer) dengan demikian mengakibatkan gejala-gejala yang umumnya berlangsung lebih lama (kronis), dan lebih sulit diatasi, dibanding gangguan pernafasan yang diakibatkan oleh pemicu (trigger). Umumnya penyebab asma (inducer) adalahalergen, yang tampil dalam bentuk: ingestan, inhalan, dan kontak dengan kulit. Ingestan yang utama ialah makanan dan obat-obatan. Sedangkan alergen inhalan yang utama adalah tepung sari (serbuk) bunga, tungau, serpih dan kotoran binatang, serta jamur.

C.      BAGAIMANA CARA / PROSES PENYEMBUHANNYA
Cara Mengatasi dan Menghilangkan Penyakit Asma - Di antara upaya menghilangkan penyakit asma yang sekarang ini banyak dipakai penduduk pada umumnya yaitu penggunaan alat bantu pernapasan atau inheler, namun di sini kami berikan langkah alami dalam menghilangkan penyakit asma.

Sekilas perihal penyakit asma yang disebut juga penyakit bengek, asma merupakan masalah pernafasan yang berbentuk alergis atau sensitif pada suatu hal yang masuk ke dalam tubuh apakah debu atau hawa dingin. Pasien penyakit asma dapat mengalami kesulitan bernafas dan merasa sesak di dada. Biasanynya disertai batuk saat bernafas dan bunyi tinggi tapi terdengar menyempit.

Orang yang hidup dengan asma bisa merasakan bahwa kualitas hidup akan terpengaruh asma apalagi sampai mengancam jiwa oleh karena itu harus diketahui hal-hal yang dibutuhkan untuk menanganinya. Asma sesungguhnya dapat dikelola.
Berikut Cara Mengatasi dan Mengobati Penyakit Asma :
1.      Alpukat
Alpukat telah diketahui memiliki kandungan konsentrasi paling tinggi l-glutathione ialah makanan anti-asma yang mampu membuat perlindungan sel, melawan rusak disebabkan radikal bebas, dan detoksifikasi tubuh dari polutan serta zat beresiko lain. l-glutathione dalam alpukat juga bisa menolong peradangan quells sistemik dan melakukan perbaikan kesehatan usus yang rusak. Suatu sistem yang pada gilirannya menolong menghindari penyebab asma.
2. Kubis
kubis adalah sumber alami vitamin c yang mempunyai kekuatan unik memblokir radikal bebas dan bertanggung jawab pada kontraksi otot polos saluran napas sisi didalam. Kubis juga adalah sumber fitokimia beta-karoten sebagai antioksidan kuat mengurangi tanda-tanda asma atau mencegahnya.
3. Bayam
Suatu penelitian yang melibatkan 68.535 partisipan wanita menunjukkan bahwa konsumsi tinggi bayam terkait segera dengan menyusutnya resiko asma. Hasil riset ini barangkali didukung oleh fakta bahwa bayam tinggi kandungan vit. c, beta-karoten, vit. e, dan magnesium.
4. Pisang
Menurut studi yang dilakukan pada tahun 2011 oleh beberapa peneliti dari imperial college london, makan pisang tiap-tiap hari bisa menghindari asma. penelitian tersebut mendapatkan bahwa anak-anak yang makan satu buah pisang 1 hari, alami penurunan risiko tanda-tanda asma layaknya mengi sampai lebih kurang 34 %.
5. Air
umumnya orang yang didiagnosis dengan asma, biasanya situasinya dikarenakan dikarenakan dehidrasi. menurut beberapa pakar, tanda-tanda asma itu awalannya bermula sebagai peringatan bahwa tubuh memerlukan air. hingga anda butuh memenuhi keperluan air tiap-tiap hari untuk menghindar berkembangnya tanda-tanda asma.
6. Jahe
jahe yaitu ramuan anti-asma yang kuat, apalagi sebagian orang menyebutkan bahwa manfaatnya tambah baik dibanding obat antihistamin layaknya benadryl saat membersihkan saluran hawa serta menghentikan peradangan.
serat serta karakter antioksidannya bikin jahe bisa jadi obat yang ampuh tanpa menyebabkan dampak samping yang beresiko, yang bermakna safe untuk anda untuk menambahkannya ke didalam makanan sehari-hari serta minuman untuk kesehatan yang baik.
7. Kunyit
bahan aktif anti-inflamasi didalam kunyit juga bisa menangani peradangan yang bertanggung jawab pada pembengkakan paru-paru serta konstriksi saluran pernapasan sepanjang serangan asma. dikarenakan menolong melebarkan pembuluh darah serta mengendurkan otot, kunyit adalah senjata ampuh saat mencegah kambuhnya tanda-tanda asma.
8. Apel
apel memiliki kandungan quersetin yang sudah dapat dibuktikan berikan perlindungan yang kuat pada asma. sesuatu studi dari eropa mendapatkan bahwa wanita hamil yang konsumsi sekurang-kurangnya empat apel per minggu, 53 % lebih rendah pada risiko melahirkan anak dengan asma.
Langkah Lain Cara Menyembuhkan Penyakit Asma :
1. Konsumsi kopi
seseorang yang konsumsi kopi hangat waktu asma kambuh, bisa menolong seseorang meredakan rasa sesaknya. perihal ini dikarenakan kopi telah banyak diketahui, serta efisien untuk buka saluran hawa yang terhimpit di dada.
2. Menghirup aroma minyak kaya putih
apabila anda telah rasakan tanda-tanda asma dapat nampak, cepatlah menghirup aroma minyak kayu putih. pasalnya aroma minyak kaya putih bisa menenangkan saraf. hingga bisa menghindar asma kembali kambuh, atau bisa melapangankan tarikan nafas anda waktu asma kambuh.
3. Meminum jus daun kemangi serta madu
langkah lain agar bisa menangani serangan asma, anda dapat konsumsi jus daun kemangi yang digabung dengan madu. perihal ini sudah dapat dibuktikan menolong derita pasien asma serta mengembalikan pernafasan kembali ke situasi normal.
4. Janganlah panik
janganlah panik apabila asma yang anda punyai terlanjur kambuh, pasalnya panik cuma dapat memperburuk sirkulasi pernafasan anda. sebab itu, didalam kondisi layaknya itu, disarankan terus tenang serta mulai perlahan menghirup oksigen dari hidung serta menghembuskan napas melewati mulut. perihal ini butuh dikerjakan supaya situasi anda dapat jauh tambah baik. sesaat, waktu situasi telah membaik, anda bisa segera menghubungi dokter atau menelpon seseorang untuk menghendaki pertolongan.
5. Menjauhi area yang sesak serta berdebu
bila seseorang alami serangan asma, langkah paling baik yaitu untuk pergi ke tempat terbuka. tujuannya supaya anda dapat bernafas dengan bebas, tak tahu sembari duduk atau berdiri.
6. Geser ke area yang hangat
terkadang, hawa dingin juga menyebabkan asma seseorang kambuh, lantas cepatlah geser ke area hawa yang lebih hangat atau lembab. tujuannya supaya bisa meringankan sesak nafas anda dikarenakan asma, atau menghindar asma kambuh lagi.
7. Kurangi serta mengelola stres.
stres yaitu factor lain yang bisa bikin asma lebih jelek. untuk menolong mengelola stres, sebagian metode layaknya pijat, meditasi, olahraga teratur, serta yoga bisa dicoba.
8. Mendapatkan olahraga yang pas.
latihan aerobik baik dikerjakan oleh orang yang hidup dengan asma. latihan ini meliputi joging atau jalan pada pagi hari.
tetapi, janganlah terlalu berlebih saat melakukan olahraga. olahraga terlalu berlebih dapat bikin tubuh kelelahan yang bisa menyebabkan serangan asma. tanyakan dengan dokter tentang type serta intensitas latihan yang pas.
9. Memelihara sanitasi yang baik di lebih kurang area tinggal.
orang yang hidup dengan asma mesti berusaha bikin lingkungan rumah sebersih barangkali.
yakinkan kamar mandi bersih, tidak lembab, atau ditumbuhi jamur. yakinkan juga semua ruangan rumah memperoleh ventilasi yang cukup.
10. Jauhi semprotan insektisida.
seorang pasien asma mesti hindari semprotan insektisida serta pestisida yang bisa mengganggu saluran pernapasan. bila pingin membasmi serangga di rumah, pakai langkah lain tak hanya memakai racun serangga. semprotan racun serangga cuma dapat menyebabkan serangan asma
11. Imbuhkan penyaring hawa pada ac.
debu dapat jadi penyebab asma. debu yang beterbangan waktu ac dihidupkan dapat jadi problem tersendiri untuk pasien asma. yakinkan untuk menempatkan filter hawa pada ac untuk memperoleh hawa yang bersih dari debu.
12. Kerjakan latihan pernapasan.
studi bagaimana bernapas dalam-dalam juga bisa menolong menangani masalah asma.
kesusahan bernapas adalah di antara efek serangan asma serta studi bagaimana mengelola problem ini dapat sangat menolong.
13. Menambah mengonsumsi makanan yang kaya vit. a, b6, b12, vit. c, e, serta omega-3.
membangun sistem kekebalan tubuh dengan makanan kaya nutrisi layaknya dijelaskan diatas dapat menolong kurangi derita serta tingkat kekambuhan asma.
            14. Berhenti merokok serta jauhi asap rokok.
asap rokok dapat jadi penyebab asma. lantas, berhentilah merokok serta jauhi asap rokok.
15. Hewan peliharaan.
bila menderita asma, seseorang barangkali pingin mengambil keputusan untuk tidak memelihara hewan peliharaan di rumah. namun bila telah terlanjur memilikinya, yakinkan melindungi rumah bersih terlebih dari bulu hewan peliharaan yang bisa menyebabkan asma




BAB III
PENUTUP

A.     KESIMPULAN
Penyakit Asma (Asthma) adalah suatu penyakit kronik (menahun) yang menyerang saluran pernafasan (bronchiale) pada paru dimana terdapat peradangan (inflamasi) dinding rongga bronchiale sehingga mengakibatkan penyempitan saluran nafas yang akhirnya seseorang mengalami sesak nafas. Adapun tanda dan gejala penyakit asma diantaranya :

Pernafasan berbunyi (wheezing/mengi/bengek) terutama saat mengeluarkan nafas (exhalation). Tidak semua penderita asma memiliki pernafasan yang berbunyi, dan tidak semua orang yang nafasnya terdegar wheezing adalah penderita asma Adanya sesak nafas sebagai akibat penyempitan saluran bronki (bronchiale). Batuk berkepanjangan di waktu malam hari atau cuaca dingin. Adanya keluhan penderita yang merasakan dada sempit. Serangan asma yang hebat menyebabkan penderita tidak dapat berbicara karena kesulitannya dalam mengatur pernafasan.

Langkah tepat yang dapat dilakukan untuk menghindari serangan asma adalah menjauhi faktor-faktor penyebab yang memicu timbulnya serangan asma itu sendiri

B.     SARAN
Agar terhindar dari penyakit-penyakit kita harus mengonsumsi makanan-makanan yg bergizi dan olahraga yg cukup.


Sumber : http://tugas-makalahmu.blogspot.co.id/2014/12/makalah-penyakit-asma.html

IPTEK DAN LINGKUNGAN



jmb

Ilmu Pengetahuan Dan Teknologi(IPTEK)








Kelompok :
 -Fauzan Ari . P
-Firman Firdaus
-Kadek Yudistira
-Muhammad hafiz
-Tri Sarwanto

Universitas Gunadarma

BAB I
PENDAHULUAN

A.      Latar Belakang
Seperti yang kita ketahui, teknologi kini telah merembes dalam kehidupan manusia, bahkan dari kalangan atas hingga menengah kebawah sekalipun. Dimana upaya tersebut merupakan cara atau jalan di dalam mewujudkan kesejahteraan dan peningkatan harkat martabat manusia.
Atas dasar kreatifitas akalnya, manusia mengembangkan IPTEK dalam rangka untuk mengolah SDA yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa. Dimana dalam pengembangan IPTEK harus didasarkan terhadap moral dan kemanusiaan yang adil dan beradab, agar semua masyarakat mengenyam IPTEK secara merata. Begitu juga diharapkan SDM nya bisa lebih baik lagi, apalagi banyak kemudahan yang kita dapatkan. Namun, berbanding terbalik dengan realita yang ada karena semakin canggih perkembangan teknologi, telah membuat masyarakat menjadi malas yang disebabkan oleh kemudahan-kemudahan yang ada tersebut.
Kalaupun teknologi mampu mengungkap semua tabir rahasia alam dan kehidupan, tidak berarti teknologi merupakan kebenaran. Sebab iptek hanya mampu menampilkan kenyataan. Kebenaran yang manusiawi haruslah lebih dari sekedar kenyataan obyektif. Kebenaran harus mencakup pula unsur keadilan. Tentu saja iptek tidak mengenal moral kemanusiaan, oleh karena itu, iptek tidak pernah bisa menjadi standar kebenaran ataupun solusi dari masalah-masalah manusia.

B.       Pembatasan Masalah
1.      Mengetahui peranan IPTEK dalam kehidupan manusia
2.      Dampak IPTEK Terhadap Lingkungan  
3.      Mengetahui dampak positif dan negative IPTEK dalam kehidupan manusia






BAB II
PEMBAHASAN

A.       Peranan IPTEK dalam Kehidupan Manusia
Dalam kehidupan manusia dewasa ini tidak terlepas dari ilmu alamiah dan ilmu terapannya berupa teknologi di berbagai bidang. Memang, pada mulanya antara ilmu alamiah dan teknologi itu tidak selalu mempunyai kaitan. Namun, dalam zaman modern ini, untuk membuat kapal, orang harus menguasai ilmu murni, hokum Archimedes, konstruksi baja dan sebagainya, agar kapal tidak tenggelam dan dapat mengarungi lautan.
Perkembangan dunia iptek yang demikian pesatnya telah membawa manfaatluar biasa bagi kemajuan peradaban umat manusia. Pengembangan iptek dianggapsebagai solusi dari permasalahan yang ada. Sebagian orang bahkan memuja ipteksebagai liberator yang akan membebaskan mereka dari kungkungan kefanaan dunia. Iptek diyakini akan memberi umat manusia kesehatan, kebahagiaan dan imortalitas. Dalam peradaban modern yang muda, terlalu sering manusia terhenyak oleh disilusi dari dampak negatif iptek terhadap kehidupan umat manusia.

B.   Dampak IPTEK Terhadap Lingkungan
Dampak IPTEK terhadap lingkungan sangat terasa sekali,apalagi dijaman modern dan globalisasi sekarang iptek selalu di update dan terus dikembangkan.Seperti beberapa negara berkembang khususnya dalam industri yang teknologinya ditransfer dari negara-negara maju untuk pembangunan ekonominya.Ini terjadi karena dari manfaat teknologi bukannya dinikmati oleh negara yang pengimpor, tetapi memakmurkan negara pengekpor atau yang membuat teknologi.Biasanya Negara pengadopsi hanya menjadi komsumen pembuangan produk teknologi karena tingginya tingkat ketergantungan suplai produk teknologi dan industri dari negara maju.



       Negara berkembang hanya bisa menikmati hasil teknologi yang dibuat Negara maju.Terkadang disitu lah yang menjadi penyebab daerah disuatu Negara tersebut tidak bisa mengembangkan hasil SDAnya sendiri yang disebabkan tidak mempunyai teknologi untuk mengelolanya.Seharusnya harus ada sebuah penyuluhan ataupun seperti pembelajaran di suatu daerah untuk membuat teknologi agar bisa mengelola sdanya dengan menggunakan hasil teknologi sendiri.

C.       Peranan terhadap Kebutuhan Pokok Manusia
1.      Pangan
Dampak yang ditimbulkan oleh kemajuan ilmu pengetahuan alam dan teknologi ada yang positif dan ada juga yang negatif. Dampak yang positif antara lain:
a.       Ditemukannya bibit unggul dengan memanfaatkan sinar zat radioaktif yang dapat mengadakan mutasi gen.
b.      Digunakannya mekanisasi pertanian untuk memanen hasil produksi sehingga hasilnya lebih besar dibandingkan dengan menggunakan tenaga manusia.
c.       Pemberantasan hama dan membunuh kuman-kuman pembusuk menggunakan radiasi yang bersumber dari tenaga nuklir.
Dampak negatifnya, antara lain: pemakaian pestisida, ternyata tidak saja dapat memberantas hamatanaman, tetapi juga dapat membunuh hewan ternak, dapat meracuni hasil panen dan bahkan dapat meracuni manusia itu sendiri.
2.      Sandang
Dengan kemajuan teknologi, kita tidak perlu menunggu terlalu lama hasil serat tanaman kapas karena dengan serat sintesis, pembuat tekstil dapat dilakukan secara besar-besaran dalam waktu yang singkat.
Dalam hal perhiasan, perkembangan IPTEK telah dapat dibuat intan sintetis, berdasar dari struktur intan mengubah struktur heksagonal dari karbon grafit menjadi strukturtetragonal dari intan.
Sedangkan dampak negatifnya, antara lain: pemakaian serat sintetis, kalau menjadi sampah tidak dapat dihancurkan oleh bakteri-bakteri pembusuk. Namun, apabila dibakar akan menyebabkan menipisnya lapisan ozon dan dapat mencemarkan tanah seingga mengurangi kesuburan tanah.
3.      Papan
Dengan menerapkan teknologi maju, manusia mampu membangun rumah dan gedung pencakar langit sehingga tidak membutuhkan lahan yang luas untuk membangun pemukiman. Disamping itu, manusia akan berusaha memanfaatkan lautan dan antarikasa sebesar-besarnya, melalui pulau pulau buatan.

D.      Peranan terhadap Pendayagunaan Sumber Daya Alam
1.      Minyak Bumi
Semua mesin  kendaraan dan mesin pabrik menggunakan minyak bumi sebagai bahan bakarnya. Namun, kita sadar minyak bumi merupakan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui.
Hasil pembakaran minyak bumi berupa gas-gas oksida, antara lain karbondioksida dan karbonmonoksida. Karbondioksida berguna untuk fotosintetis (pembentukan zat gula atau pati pada daun hijau dengan bantuan sinar matahari), sedangkan karbonmonoksida sangat beracun. Gas ini dapat meracuni sel darah merah sehingga tidak dapat berfungsi lagi dalam pengangkut oksigen dalam jaringan tubuh.
Namun yang lebih berbahaya adalah gas yang mengandung Pb (timah hitam) dan Hg (air raksa). Keracunan gas tersebut sangat sukar diobati karena logam-logam tersebut mengendap dalam tubuh. Biasanya logam tersebut dipakai sebagai campuran bensin agar bensin mudah dibakar. Unsure lain yang berbahaya adalah arsen dan belerang.
2.      Batu Bara
Pembangkit tenaga listrik, mesin uap, bahkan sampai rumah tangga banyak menggunakan batu bara, meski sedikit demi sedikit tergeser oleh minyak bumi. Namun, dengan adanya kemajuan teknologi, menyebabkan bahan tersebut dapat didaur ulang.
Penambangan batu bara dapat membahayakan manusia, karenagas oksigen sangat terbatas, sebaliknya gas-gas bumi yang menyesakkan napas justru berlimpah.
3.      Air
Kita tahu ditempat tempat terpencil masih sangat kekurangan air. Namun, dengan berkembangnya teknologi, air dapat menjangkau seluruh pelosok negeri ini.
Air sangat besar manffatnya bagi kehidupan manusis, tidak hanya untuk diminum, tetapi juga bias sebagai sarana transportasi, wisata, olahraga dan menjadi sumber pembangkit listrik yang mempunyai peranan besar pada kehidupan sehari hari.
Air merupakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui, artinya setelah dipakai dapat dibersihkan kembali. Namun karena ulah manusia itu sendiri, pembersihan itu tidak selalu dapat sempurna. Sehingga lambat laun, air bersih ini semakin lama semakin menurun jumlah dan kualitasnya.


4.      Hutan dan Hewan
Hutan dan hewan merupakan sumber daya yang dapat diperbaharui.  Sayangnya, teknologi modern justru mengakibatkan sumber daya tersebut menjadi tidak lagi dapat diperbaharui. Contohnya:
Penebangan hutan yang semena-mena menyebabkan tanah gundul dan erosi. Contoh lainnya, penangkapan ikan memakai pukat harimau mengancam kelangsungan hidup ikan.
5.      Tanah
Dengan kemajuan ilmu pengetahuan alam dan teknologi, manusia mampu menentukan jenis tanah, unsur-unsur yang diperlukan tanaman sehinga dapat memberikan pupuk yang paling tepat. Namun, jika tanah dibiarkan dalam keadaan kosong dan terkena erosi terus menerus hingga kesuburannya hilang, tanah akan menjadi rusak.

E.      Peranan terhadap  Kehidupan Manusia
1.      Komunikasi
Dampak positifnya adalah:
a.       Dengan teknologi modern, manusia dapat menciptakan telegram (pertengahan abad 20), yang dapat dipakai untuk menyampaikan pesan sampai ribuan kilometre dalam waktu beberapa menit saja.
b.      Penemuan telepon (Graham Bell 1876) sehingga orang dapat berkomunikasi langsung.
c.       Penemuan pesawat radio (Marconi 1896), untuk mengirim dan menerima berita tanpa melalui kawat  penghubung seperti pada telepon dan telegram.
d.      Penemuan televisi yang dapat mengirim suara dan gambar hidup pada pemirsa dalam jarak ratusan kilometre dari objek yang disaksikan.
e.       Penemuan komputer yang dapat dengan mudah dan tepat dalam memperoleh informasi yang diperlukan. Komputer saat ini merupakan alat komunikasi yang kompleks, karena hanya dengan alat ini kita bisa mengetahui informasi dari segala macam aspek kehidupan dengan cepat dan tepat.
f.        Ditemukannya satelit yang dapat membantu manusia dalam berkomunikasi meski terjadi antar benua.
g.      Ditemukannya mesin cetak pada awal abad 15. Dengan adanya mesin ini, dapat digunakan sebagai penghasil komunikasi massa berupa koran. Dengan adanya media massa berupa koran, suatu berita dapat diikuti oleh orang banyak dalam waktu yang pendek. Dengan koran masuk desa, komunikasi menjadi lebih luas.
Disamping keuntungan-keuntungan yang kita peroleh ternyata kemajuan kemajuan teknologi tersebut dimanfaatkan juga untuk hal-hal yang negatif, antara lain Penggunaan informasi tertentu dan situs tertentu yang terdapat di internet yang bisa disalah gunakan pihak tertentu untuk tujuan tertentu
2.      Transportasi
Dengan diterapkan ilmu pengetahuan alam dan teknologi modern, orang dapat membuat sarana transportasi, misalnya sepeda motor, mobil, bus, kereta api, kapal laut, pesawat terbang. Sarana transportasi tersebut sangat efektif dan efisien daripada memakai alat transportasi pada zaman dahulu, misalnya kuda, kereta kuda atau kapal layar.
Namun, dampak negatif yang timbul dari kemajuan transportasi, antara lain:  timbulnya pencemaran suara (kebisingan) dan pencemaran udara. Berkurangnya lahan pertanian yang produktif karena dipakai lahan jasa transportasi.
3.      Kesehatan
Dampak positif:
a.       Meningkatkan ilmu dan fasilitas di bidang kedokteran. Berkembangnya cabang-cabang ilmu di bidang pengobatan dan penemuan alat kedokteran seperti mikroskop, banyak membantu pemecahan masalah di bidang kedokteran.

b.      Meningkatkan Teknologi Obat-obatan.
Dengan ditemukannya teknologi material, orang dapat mengetahui susunan suatu zat, sifat-sifatnya jumlah masing-masing bagian dari susunan suatu persenyawaan. Dasar pemisahan suatu bersenyawa dari campurannya dan pembentukan senyawa baru dari senyawa lain merupakan awal dari pembuatan teknologi di bidang obat-obatan.
c.       Memberantas Penyakit Menular.
Perkembangan ilmu pengetahuan menyebabkan kberhasilan ilmu kedokteran dalam mengikuti tingkah laku dinamika gelombang epidemic, sehingga mampu mengadakan usaha pencegahan dan pemberantasan penyakit menular.
Dampak negatif:
a.       Timbulnya penyakit kanker yang dianggap berasal dari kemajuan IPTEK, yang sampai saat ini masih belum ditemukan obatnya, melainkan upaya untuk mencegah meluasnya bagian yang terserang.
b.      Timbulnya penyakit asbestos yang diderita karyawan pabrik asbes, diduga disebabkan banyaknya debu yang berterbangan dan mengandung oksida silicon.
c.       Timbulnya penyakit karena kesibukan atau kekhawatiran ketika bekerja, seperti darah tinggi, jantung, ginjal, liver dan lain-lain.
d.      Timbulnya penyakit karena kesalahan gaya hidup, misalnya penyakit jantung,  hipertensi, stress dan AIDS.
4.      Sosial dan Budaya
Akibat kemajuan teknologi bisa kita lihat:
a.         Meningkatnya rasa percaya diri kemajuan ekonomi di negara-negara Asia melahirkan fenomena yang menarik. Perkembangan dan kemajuan ekonomi telah meningkatkan rasa percaya diri dan ketahanan diri sebagai suatu bangsa akan semakin kokoh. Bangsa-bangsa Barat tidak lagi dapat melecehkan bangsa-bangsa Asia.
b.         Kompetisi yang tajam di berbagai aspek kehidupan sebagai konsekuensi globalisasi, akan melahirkan generasi yang disiplin, tekun dan pekerja keras. 
Meskipun demikian kemajuan teknologi akan berpengaruh negatif pada aspek budaya. Kemerosotan moral di kalangan warga masyarakat, khususnya di kalangan remaja dan pelajar. Kemajuan kehidupan ekonomi yang terlalu menekankan pada upaya pemenuhan berbagai keinginan material, telah menyebabkan sebagian warga masyarakat menjadi “kaya dalam materi tetapi miskin dalam rohani.
5.      Pendidikan
Teknologi mempunyai peran yang sangat penting dalam bidang pendidikan antara lain:
a.       Munculnya media massa, khususnya media elektronik sebagai sumber ilmu dan pusat pendidikan. Dampak dari hal ini adalah guru bukannya satu-satunya penyampai materi atau sumber ilmu pengetahuan.
b.      Munculnya metode-metode pembelajaran yang baru, yang memudahkan siswa dan guru dalam proses pembelajaran. Dengan kemajuan teknologi terciptalah metode-metode baru yang membuat siswa mampu memahami materi-materi yang abstrak, karena materi tersebut dengan bantuan teknologi bisa dibuat abstrak.
c.       Dengan kemajuan teknologi proses pembelajaran tidak harus mempertemukan siswa dengan guru, tetapi bisa juga menggunakan jasa pos internet dan lain-lain. Disamping itu juga muncul dampak negatif dalam proses pendidikan, misalnya ppenyalahgunaan pengetahuan bagi orang-orang tertentu untuk melakukan tindak kriminal.





6.      Ekonomi dan Industri
Dalam bidang ekonomi teknologi berkembang sangat pesat. Dari kemajuan teknologi dapat kita rasakan manfaat positifnya antara lain:
a.       Pertumbuhan ekonomi yang semakin tinggi
b.      Terjadinya industrialisasi
c.        Produktifitas dunia industri semakin meningkat
d.       Mudahnya kegiatan jual beli, bahkan penjua dan pembeli tidak perlu bertatap muka untuk bertransaksi.
Dampak negatif:
a.         Menyempitnya lahan hijau untuk drainase dan pencemaran lingkungan
b.         Menipisnya SDA untuk memenuhi kebutuhan manusia
c.         Maraknya penipuan yang terjadi dikalangan masyarakat.



BAB III
PENUTUP

Kesimpulan
1.      Dengan memperhatikan perkembangan dan kemajuan zaman dengan
sendirinya pemanfaatan dan penguasaan IPTEK mutlak diperlukan untuk
mencapai kesejahteraan bangsa. Visi dan misi IPTEK dirumuskan sebagai
panduan untuk mengoptimalkan setiap sumber daya IPTEK yang dimiliki
oleh masyarakat Indonesia
2.      Kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindari dalam
kehidupan ini, karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan. Perkembangan teknologi memang sangat diperlukan. Setiap inovasi diciptakan untuk memberikan manfaat positif bagi kehidupan manusia. Memberikan banyak kemudahan, serta sebagai cara baru dalam melakukan aktifitas manusia. Khusus dalam bidang teknologi masyarakat sudah menikmati banyak manfaat yang dibawa oleh inovasi inovasi yang telah dihasilkan dalam dekade terakhir ini. Namun manusia tidak bisa menipu diri sendiri akan kenyataan bahwa teknologi mendatangkan berbagai efek negatif bagi manusia.

Saran
Untuk mencegah atau mengurangi akibat negatif kemajuan teknologi, maka saya berharap bahwa pemerintah di suatu negara harus membuat peraturan-peraturan atau melalui suatu konvensi internasional yang harus dipatuhi oleh pengguna teknologi.

DAFTAR PUSTAKA

Ibnu Mas’ud, Drs, H. 2009. IAD (Ilmu Alamiah Dasar). Bandung: Pustaka Setia
Mawardi, Drs – Ir. Nur Hidayati. 2009. IAD-ISD-IBD. Bandung: Pustaka Setia
Maskoeri Jasin, Drs. 2010. ILMU ALAMIAH DASAR. Jakarta: Rajawali Pers

Text Widget

Copyright © Gendut's | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com